Arsip Blog

COMALinfo - Sakit kepala kerap mengganggu istirahat, aktivitas, dan menurunkan produktivitas seseorang. Sebagian orang akan menggunakan jalan pintas dengan mengonsumsi obat sakit kepala. Namun sebagian orang yakin bahwa hal tersebut bisa diatasi lewat cara yang lebih alami.

Acupressure merupakan salah satu metode pengobatan tradisional Cina yang telah dipraktikkan sejak 5.000 tahun yang lalu. Kebanyakan orang memandangnya sebagai salah satu teknik pijat (massage) meskipun sebetulnya sangat berbeda.

Metode ini mirip dengan akupuntur, hanya saja tidak menggunakan jarum. Acupressure menggunakan tekanan jari-jari pada titik tertentu yang terletak dalam sistem energi tubuh yang tak kasat mata disebut dengan meridian. Penyakit dan nyeri muncul bila aliran energi pada titik-titik ini berkurang.


Acupressure bekerja dengan merangsang titik-titik ini, yang berhubungan langsung dengan organ dan kelenjar. Di samping itu, terjadi pula pengeluaran hormon endorfin yang bersifat sebagai antinyeri alami.

Baca ; Sejumlah 5.626 Uang Palsu Dilaporkan ke Bank Indonesia Jawa Tengah

Penekanan pada titik-titik berikut selama 5–10 detik dapat mengurangi sakit kepala. Namun demikian, Anda tidak perlu menekan seluruh titik ini untuk mengatasi keluhan. Cukup satu atau dua titik saja sudah bisa meredakan keluhan.
Berikut beberapa titik acupressure

1. Puncak Kepala

Titik GV 20 atau disebut Bai Hui berada di puncak kepala, sedikit di belakang ubun-ubun besar. Titik ini merupakan salah satu titik utama yang dapat meredakan sakit kepala. Berikan penekanan sedang sebanyak 30 kali untuk meredakan keluhan.

2. Dahi

Terdapat dua titik di dahi untuk meredakan sakit kepala. Pertama adalah titik GV 24.5 atau disebut Yin Tang yang berada di antara kedua pangkal alis, persis di atas pangkal hidung. Kedua adalah titik UB 2 yang disebut juga Zan Zhu, terletak di bawah kedua pangkal alis, dekat sudut mata bagian dalam. Berikan tekanan paling sedikit satu menit pada kedua sisi.

3. Pelipis

Di pelipis, ada banyak titik untuk mengurangi sakit kepala jenis migrain. Titik GB 4 hingga 7 terletak di sepanjang garis rambut, dekat ujung telinga. Penekanan titik-titik ini secara bersamaan memberikan hasil yang lebih baik.

4. Wajah

Titik ST 3 atau disebut Juliao terletak di kedua sisi lubang hidung, di bawah tulang pipi. Letaknya kurang lebih sejajar dengan pupil (bagian hitam) mata. Selain mengurangi sakit kepala, penekanan pada titik ini akan mengurangi keluhan sinusitis dan sakit gigi.

5. Leher

Terdapat empat titik di area leher yang berhubungan dengan sakit kepala. Titik utama yaitu GV 16 atau yang disebut Feng Fu. Titik ini terletak di belakang kepala, di antara kedua telinga, persis di ujung atas tulang belakang.
Berikutnya adalah titik GB 20 atau Feng Chi. Titik ini terletak di bawah dasar tengkorak, di cekungan antar dua otot leher.
Titik BL 10 atau Tianzhu terletak dua jari di bawah titik GB 20. Titik ini persis berada di sisi kanan dan kiri tulang belakang.
Berikutnya adalah titik GB 21 atau Jian Jing yang terletak di pertemuan dasar leher dan bahu. Penekanan pada titik ini juga membantu mengurangi kekakuan dan nyeri leher.

6. Tangan

Di tangan Anda terdapat sebuah titik yang terletak di antara persambungan ibu jari dan jari telunjuk. Titik ini disebut sebagai titik LI 4 atau He Gu, yang juga merupakan titik utama untuk mengurangi sakit kepala, sakit punggung, dan sakit gigi. Namun demikian, dilarang menekan titik ini saat hamil karena dapat menyebabkan kontraksi dinding rahim.

7. Kaki

Di kaki, terdapat 2 titik tekan untuk mengurangi sakit kepala, khususnya migrain.
Titik pertama adalah titik LV 3 atau Tai Chong yang terletak di punggung kaki, antara ibu jari dan telunjuk.
Titik kedua adalah titik GB 41 atau Zu Lin Qi yang terletak di punggung kaki, antara jari manis dan kelingking.
Perlu diperhatikan bahwa stimulasi titik-titik pijat ini hanya untuk keluhan sakit kepala primer dengan intensitas ringan dan sedang.
Teknik ini tergolong aman dan tidak berbahaya. Tapi sebaiknya metode ini tidak dilakukan oleh seseorang yang mengonsumsi obat pengencer darah, memiliki penyakit kanker, dalam kondisi yang memerlukan operasi, atau dalam kondisi lain yang bersifat gawat darurat.

0 komentar:

Post a Comment

COMALinfo © 2014. All Rights Reserved. Powered By Blogger
Blogger