Arsip Blog

COMALinfo - Untuk mengantisipasi kondisi darurat saat arus mudik Lebaran nanti, sejumlah personel BPBD bakal disiagakan di sepanjang ruas Tol Brebes-Batang. Para personel tersebut nantinya dibekali sepeda motor trail saat bertugas selama mudik Lebaran.


Kepala BPBD Jawa Tengah, Sarwa Pramana personel motor trail itu ditugaskan menembus kemacetan yang terjadi di Tol Batang. Kemampuan pasukan motor trail itu mirip dengan yang ada di Exit tol Brebes Timur (Brexit) tahun lalu.


“Kami sudah koordinasi dengan Dinas Perhubungan juga (untuk mengerahkan personel motor trail), ” tegasnya, Senin (5/6).
Menurutnya ruas Tol Batang yang akan dibuka saat mudik nanti diperkirakan menimbulkan kemacetan parah. Ia bilang potensi kemacetan terjadi di jalan raya utama Kabupaten Brebes, Tegal, Pekalongan, Kendal dan Batang.

Baca ; SEKDA PEMALANG: PELAKU PERAMPOKAN EMAS MANTAN AJUDAN BUPATI
Lebih jauh lagi, ia menuturkan pasukan motor trail nantinya menyebar makanan kecil dan air minum bagi para pemudik yang kelelahan ditengah perjalanan. Untuk melayani pemudik yang terjebak macet, pihaknya bakal mendirikan toilet portable maupun mobile di rest area terdekat dengan jalan tol.
Untuk saat ini, ia menyatakan telah melatih semua anggotanya supaya punya kemampuan mengemudikan mobil air bersih, operasional dapur umum, vertical rescue untuk mobil 4WD.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menegaskan pengalaman buruk insiden macet di exit tol Brebes Timur (Brexit) tahun lalu tidak boleh terulang pada mudik tahun ini. Makanya, BPBD diharapkan bisa berlatih menggunakan alat, menajemen logistik, dan responsif terhadap segala persoalan.
“Umpama bagaimana mengerahkan peralatan yang dimiliki untuk membuat toilet darurat, mendropping logistik agar tidak ada yang kelaparan di tengah kemacetan atau mengevaluasi orang di tengah macet yang membutuhkan pertolongan medis,” tukasnya. Metrosemarang
COMALinfo © 2014. All Rights Reserved. Powered By Blogger
Blogger