Arsip Blog

COMALinfo - Kapolri, Jendral Polisi Drs. M.Tito Karnavian, M.A., PHD. melakukan kunjungan di Pemalang Rabu ((7/6) siang tadi. Orang nomor satu di jajaran kepokisian itu mengecek kesiapan tol Pemalang – Batang di Exit Tol Gandulan, Pemalang.

Dalam kunjungan tersebut hadir Dirjen Perhubungan Darat, Drs. Pudji Hartanto Iskandar, M.M., Kepala Badan Pengelola Jalan Tol, Herry Trisaputra Zuna, Dirut Pertamina, Elia Massa Manik, Dirut Jasa Marga, Desi Arriyani, Dir pelayanan kesehatan Primer, Dr. Gita Maya Koemara Sakti Soepono, M.HA., Dir Pemasaran Pertamina, Mohamad Iskandar, Kabaharkam, KJP. Drs. Putut Eko Bayu Seno, S.H., As Ops, IJP. Drs. Unggung Cahyono, Kakorlantas, Irjen Pol. Drs. Royke Lumowa, M.M., Karo Renmin BIK, BJP. Drs. Lucky Irmawan M.Si., Koorspripim, KBP A. Rahmat Wibowo, S.I.K., Kasubbag Bungkol, KP Hendri Umar, SIK, MH, Kaur Protokol, AKP David Junior Kanitero, SIK., Pamin Bungkol, AKP Reza Hafiz, G. SH, SIK.


Kepala Badan Pengelolaan Jalan Tol, Herry Trisaputra menjelaskan, pengerjaan pembangunan jalan tol hingga saat ini telah mencapai 90 – 95%, termasuk kesiapan Rest Area di Kelang Depok dan Candiareng, yang siap beroperasi dan melayani pemudik mulai tanggal 15 Juni 2017 mendatang.
” Untuk penerangan di tol, menggunakan lampu Reflector dan untuk Rest Area menggunakan lampu PLN,” katanya.

Baca ; BERLOKASI DI PERBATASAN, POLSEK BUARAN DAN TIRTO BUTUH PERHATIAN KHUSUS
Sementara Kapolres Pemalang, AKBP Agus Setyawan, S.H., S.I.K. memaparkan tentang Rekayasa Lalu lintas saat mudik dan antisipasi berbagai macam kejadian, termasuk kemacetan yang terjadi serta persiapan personel dan kerja sama dengan setiap stake-holder yang terkait untuk menunjang kelancaran arus mudik 2017.
Kapolri meminta agar fasilitas kesehatan seperti ambulance ditambah lengkap dengan tenaga medisnya, montir keliling untuk membantu para pemudik yang mengalami kesulitan dengan kendaraannya.
“Kita harus proaktif dalam melayani masyarakat. Inilah bentuk pelayanan kita. Jangan sampai pemudik yang sudah sakit harus berjalan pula berkilo-kilo meter untuk mendapatkan bantuan.” jelas Kapolri.
Selain berbagai macam hal tersebut, Kapolri juga meminta Polres Pemalang untuk menambah personel dalam pengamanan tersebut, kesiapan pihak pertamina dalam menyuplai bahan bakar selama perjalanan arus mudik.
“Dan sediakan nomor cantik, sosialisasikan, agar masyarakat dapat dengan mudah meminta bantuan ketika terjadi masalah,” lanjut Kapolri.
Situasi mudik lebaran, ujar Kapolri, bukanlah situasi yang biasa, tetapi situasi yang luar biasa. Karena itu dibutuhkan kesiapan yang lebih dalam menangani kondisi tersebut. Delikjateng
COMALinfo © 2014. All Rights Reserved. Powered By Blogger
Blogger